WahanaNews.co | Sepasang kekasih yang sedang melakukan foto prewedding di Jalan Pangeran Antasari, Jakarta Selatan tiba-tiba dikeroyok oleh sejumlah orang, Minggu (15/1/2023)
Aksi pengeroyokan tersebut terekam oleh video dan diunggah oleh salah satu akun Instagram @lensa_berita_jakarta sehingga viral di media sosial.
Baca Juga:
Nah, yang Lain di Razia, Namun PETI Milik Takim dan Angli di Desa Tanjung Benuang Merangin Aman
Setelah video tersebut viral, pihak kepolisian kini tengah menyelidiki kasus dugaan pengeroyokan terhadap sejoli tersebut.
"Membenarkan kejadiannya, korban sudah buat laporan, masih dalam tahap penyelidikan," kata Kapolsek Cilandak Kompol Wahid Key saat dihubungi, Selasa (17/1/2023).
Wahid menuturkan peristiwa itu bermula saat pasangan kekasih sedang melakukan foto prewedding. Kemudian, datang pengendara sepada motor melintas di lokasi tersebut.
Baca Juga:
Tersangka Kasus Pengeroyokan di Nias Barat Tidak Ditahan Polisi, Keluarga Korban Protes
"Ada pemotor lewat dan teriak 'norak'," ujarnya.
Setelahnya, pesepeda motor itu kembali ke lokasi dan tiba-tiba terjatuh. Melihat hal itu, korban dan teman-temannya menertawakan pelaku.
Hal ini memancing emosi pelaku hingga berujung pada aksi pengeroyokan terhadap korban.