Jika kita sudah tidak selaras pada hal-hal besar dalam kehidupan seperti agama, nilai-nilai inti, di mana kita ingin hidup, atau bagaimana kita ingin hidup, maka gesekan pasti akan terjadi.
Ketidakcocokan tidak mudah ditangani, terutama ada satu pasangan yang telah berubah secara signifikan selama beberapa waktu menjalani rumah tangga bersama.
Baca Juga:
Dalam Jerat Cinta: Digugat Cerai Bawa Amarah dan Luka
Kita mungkin memerlukan bantuan untuk menavigasi diskusi ini dengan konselor atau terapis. Atau mintalah nasihat dari seorang teman yang pernah mengalami situasi yang sama.
Perel menekankan, kuncinya adalah mencoba memahami mengapa pasangan tiba-tiba merasa seperti ini dan mendiskusikan masalah dengan kebaikan, bukan kemarahan.
6. Perbedaan yang tidak bisa didamaikan
Baca Juga:
Istri Menolak Diajak Rujuk, Pria di Mojokerto Sayat Leher Mantan
Sederhananya, ada perbedaan yang sudah tidak bisa diselesaikan dan tidak ada harapan untuk melanjutkan pernikahan.
Perbedaan tersebut sudah membuat pernikahan rusak. Mungkin juga dipicu dengan perkelahian besar, permusuhan, dan kemarahan.
Apabila kita merasa seperti berada di ambang perceraian, tetapi masih berharap untuk tetap melanjutkan pernikahan, carilah konseling individu atau pasangan sesegera mungkin.