WahanaNews.co, Jakarta - Bertambah lagi situs penting di dunia yang terancam punah. Terdapat 25 status dalam pantauan dan satunya ada di Indonesia. The World Monuments Watch merilis 25 situs sejarah dan budaya yang terancam di seluruh dunia.
The World Monuments Watch adalah proyek yang dijalankan oleh World Monuments Fund, sebuah organisasi nirlaba yang menyoroti situs bersejarah dan budaya yang terancam dari seluruh dunia.
Baca Juga:
Bebas dari Tuduhan Korupsi, Muhammad Yunus Jadi PM Bangladesh
Setiap dua tahun, WMF menambahkan tempat baru ke daftar pantauannya. Itu untuk mendongkrak kesadaran dan membantu mengumpulkan dana untuk perlindungan situs yang berkelanjutan.
Tahun ini, International Council on Monuments and Sites (ICOMOS), sebuah organisasi yang juga masuk dalam Daftar Warisan Dunia UNESCO, dan sekelompok ahli warisan independen dari seluruh dunia menyaring lebih dari 225 nominasi sebelum merilis daftar untuk tahun 2022.
Salah satu situs yang tahun ini yang disorot adalah Kastil Hurst, sebuah benteng bersejarah di pantai selatan Inggris yang sebagian runtuh setelah badai pada tahun 2021. WMF mengatakan masuknya kastil ke daftar pengawasan dapat membantu menarik perhatian pada dampak perubahan iklim di pesisir.
Baca Juga:
Chaos di Bangladesh: 109 Tewas dalam Kerusuhan, WNI Turut Jadi Korban
Juga ada masjid dan pemakaman Koagannu Maladewa yang terancam karena iklim. WMF menyatakan bahwa kerusakan ini akibat dari naiknya permukaan laut yang bisa dilihat di situs tersebut.
"Tahun ini Watch menunjukkan bahwa pelestarian warisan dapat menawarkan solusi inovatif untuk tantangan global kontemporer," kata Bénédicte de Montlaur, presiden dan CEO WMF.
.
"Kami mendesak dunia untuk berdiri bersama masyarakat dan menyelamatkan tempat-tempat dengan signifikansi budaya yang luar biasa ini. Situs warisan adalah sumber daya yang luar biasa untuk mengatasi masalah yang lebih besar yang dihadapi masyarakat serta kebutuhan lokal akan pengakuan, akses, partisipasi, dan peluang ekonomi," dia menambahkan.
Berikut 25 situs yang terancam punah di dunia.