Pengalaman tersebut menjadi fondasi ketika Finetrus resmi berdiri pada 2019. Sandi melihat kamar tidur sebagai ruang personal yang kerap terabaikan, padahal memiliki peran besar dalam menjaga kualitas istirahat dan kesiapan menjalani aktivitas keesokan harinya. Nama Finetrus sendiri terinspirasi dari kata “Fine” yang merepresentasikan kondisi baik dan “Terus” yang mencerminkan keberlanjutan, selaras dengan visi brand untuk menghadirkan produk yang relevan dalam jangka panjang.
“Bagi saya, kamar tidur adalah ruang paling personal. Orang membutuhkan tempat untuk benar-benar beristirahat setelah hari yang padat, dan dari situlah Finetrus hadir untuk menemani momen tersebut,” tutur Sandi.
Baca Juga:
Insentif Pajak Berakhir, Mulai 1 Januari 2026 Harga Mobil Listrik Ini Naik Puluhan Juta
Seiring pertumbuhannya, Finetrus memfokuskan pasar pada konsumen usia 25 hingga 35 tahun, khususnya keluarga muda yang mulai memberi perhatian lebih pada kenyamanan sekaligus tampilan kamar tidur.
Komitmen terhadap kualitas diwujudkan melalui penggunaan material seperti microtex, micro tencel, dan katun pilihan yang telah melalui proses seleksi ketat. Seluruh tahapan produksi, mulai dari pemilihan bahan, pewarnaan, penjahitan, hingga pengemasan, dilakukan dengan pengawasan mutu yang konsisten.
Tumbuh Bersama Shopee, Finetrus Perluas Jangkauan Pasar
Baca Juga:
Konsumen Wajib Tau, Mulai 2026 Segini Besaran Saldo Minimum Bank Mandiri, BRI, BN
Melihat perubahan perilaku konsumen yang semakin percaya berbelanja secara daring, Finetrus mulai bergabung dengan Shopee pada 2019. Platform ini dipilih karena memiliki tingkat kepercayaan tinggi serta jangkauan pasar yang luas di Indonesia. Keputusan tersebut menjadi titik balik penting, terlebih setelah Finetrus resmi bergabung sebagai penjual di Shopee Mall.
Tingginya permintaan mendorong Finetrus untuk melakukan ekspansi operasional, mulai dari peningkatan kapasitas produksi, penambahan stok, perluasan kerja sama dengan vendor, percepatan pengiriman, hingga pembangunan fasilitas produksi sendiri. Penambahan tenaga kerja pun dilakukan guna memastikan operasional berjalan lebih efisien.
“Sejak bergabung dengan Shopee, penjualan kami menjadi lebih stabil dan jangkauan pelanggan semakin luas hingga ke berbagai daerah di Indonesia. Shopee berperan sebagai mitra pertumbuhan digital yang penting dalam perjalanan Finetrus,” kata Sandi.