Fasilitas kesehatan yang top class bebas biaya untuk semua warga. Selain itu, negara memberikan subsidi pada fasilitas penitipan anak.
Namun, di antara semua layanan dan fasilitas gratis tersebut, manfaat dari pajak yang paling menarik adalah kebijakan parental leave alias cuti orang tua. Swedia memberikan cuti orang tua selama 480 hari (sekitar 16 bulan) untuk setiap anak yang lahir.
Baca Juga:
Debat soal Palestina Memanas, Menlu Swedia Dihujani Tomat dan Bawang
Jumlah hari cuti tersebut dapat dibagi rata oleh ibu atau ayah.
Dan selama mengambil cuti, negara wajib membayar orang tua 80% dari gaji mereka. Cuti ini bukan pilihan, tetapi wajib diambil oleh orang tua karena Swedia adalah negara yang sangat menjunjung keadilan gender.
Dengan kebijakan tersebut, seseorang bisa tetap menjalani profesinya dengan tenang tanpa khawatir kehilangan waktu bersama anak. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.