Tanah yang sudah gembur kemudian diberi pupuk dasar. Barulah lahan dibuat bedengan dengan lebar 1 meter dan tinggi antara 10 sampai 20 cm.
Sementara itu, jarak antar bedengan dibuat minimal 40 cm agar air hujan atau sisa penyiraman bisa mengalir dengan baik. Anda juga bisa memasang mulsa plastik pada bedengan untuk mencegah pertumbuhan gulma.
Baca Juga:
Upaya Pemerintah Kabupaten Barito Utara dalam Penanganan Inflasi Pangan
Pembibitan
Pembibitan stevia yang paling sering dilakukan yaitu dengan cara stek vegetatif. Pembibitan dengan cara ini dinilai lebih cepat dan bisa menghasilkan bibit dalam jumlah banyak.
Cara pembibitan stevia dengan stek juga cukup mudah. Berikut langkah-langkahnya:
Baca Juga:
Lima Cara Tepat Gunakan Micin Sebagai Pupuk Tanaman
Buat naungan dari plastik tembus cahaya untuk menutup indukan stevia, sehingga suhu udara dan kelembapan di tempat tersebut meningkat.
Pertumbuhan akar dan tunas akan berkembang pesat pada suhu dan kelembapan yang sesuai.
Setelah 3 sampai 4 minggu batang tanaman bisa di transplanting ke bedengan tanam dengan cara memotong batang tunas yang baru muncul bersama dengan akarnya.
Penanaman bibit