WahanaNews.co | Tidur merupakan kebutuhan manusia untuk mengembalikan tenaga dan pikiran. Apa kamu tahu apa saja hal yang terjadi di saat tubuh kita tertidur?
Seperti dikutip dari Britannica, saat tidur tubuh manusia mengalami banyak hal yang tidak dapat disadari.
Baca Juga:
Penelitian Sebut Orang yang Suka Begadang Memiliki Risiko Tinggi Mati Muda
Selama waktu istirahat tersebut, tubuh memulai siklus peremajaan yang rumit dan melakukan proses untuk memperbaiki organ tubuh.
Selain memulihkan aktivitas pernapasan, pencernaan, dan fungsi organ lainnya, tidur menjadi hal yang penting untuk menjaga pikiran agar tetap waras.
Tah hanya itu, ternyata ada beberapa fakta-fakta soal tidur ini. Simak yuk!
Baca Juga:
Lakukan 5 Tips Ini Dijamin Bikin Kamu Jarang Begadang, Yuk Coba!
1. Begadang Membuat Ritme Sirkadian Terganggu
Manusia memiliki jam biologis atau ritme sirkadian saat tidur. Ritme sirkadian adalah siklus 24 jam, saat terjadinya proses perubahan fisik, mental, hingga perilaku.
Selama tidur, bagian otak hipotalamus mengatur pola tidur seseorang. Hipotalamus akan mencocokkan siklus tidur di siang maupun malam hari.