WahanaNews.co | Beberapa daftar harga tanah termahal di Jakarta bisa bernilai ratusan juta per meternya.
Mahalnya harga tanah ini disebabkan oleh berbagai faktor. Ketersediaan lahan menjadi salah satu alasan utama mengapa harga tanah di Jakarta ini sangat tinggi.
Baca Juga:
Barang Bukti Rp221 Miliar, Bareskrim Polri Ungkap TPPU Narkotika
Kawasan mana saja di Jakarta yang memiliki harga tanah termahal? Yuk, simak ulasannya berikut ini!
1. Sudirman Central Business District (SCBD) - Rp60-200 Juta/M²
Harga tanah di kawasan pusat bisnis atau Central Business District (CBD) Sudirman terbilang paling tinggi di antara yang lainnya. Kawasan yang dijuluki sebagai segitiga emas ini memiliki tanah dengan harga rata-rata Rp 60-200 juta per meter perseginya. Harga ini berhasil menyalip harga tanah di kawasan elit seperti di Menteng.
Baca Juga:
Aktor Pemicu Longsor India yang Tewaskan 108 Orang Diungkap Ahli
Menurut Executive Director PT Cushman & Wakefield Indonesia, Handa Sulaiman, alasan mengapa harga tanah di kawasan ini mahal lantaran permintaan tanah untuk pembangunan perkantoran di kawasan Sudirman selalu tinggi termasuk di SCBD. Hal ini mengakibatkan harga tanah di kawasan premium Jakarta ini melonjak.
2. Menteng - Rp50-125 Juta/M²