WahanaNews.co | Bilik
sauna anticorona yang dibikin warga Jakarta Selatan viral di media sosial.
Pakar penyakit menular dari University of Maryland, Amerika Serikat (AS), Dr
Faheem Younus, ikut mengomentari bilik sauna yang disebut-sebut untuk
meningkatkan imun itu.
Baca Juga:
Basuki: Penundaan Kenaikan Tarif Tol Akibat Pandemi, Tak Selalu Salah Pemerintah
Melalui Twitter pribadinya yang dilihat detikcom, Sabtu
(17/7/2021), Dr Faheem mengatakan bilik sauna itu tidak bermanfaat.
"Manfaat Nol," cuit Dr Faheem (@FaheemYounus).
Alih-alih bermanfaat di masa pandemi COVID-19 ini, bilik
sauna yang diklaim warga setempat untuk meningkatkan imunitas malah bisa
menjadi tempat penularan virus Corona.
Baca Juga:
Sri Mulyani Sampaikan Perkembangan Perekonomian Indonesia 10 Tahun Terakhir
"Tapi itu bisa menyebarkan virus lebih lanjut di
lingkungan tanpa masker dan aerosol ini. Tolong jangan lakukan itu...,"
jelasnya.
Untuk diketahui, belakangan nama Dr Faheem Younus menjadi
viral di Twitter. Pasalnya, dia rutin memberikan tips-tips seputar penanganan
Corona dalam bahasa Indonesia. Padahal dia merupakan pakar asal Amerika
Serikat.
Macam-macam reaksi netizen muncul. Ada netizen yang juga
ikut mengkritik bilik sauna itu dan mengatakan bahwa lebih baik melakukan
protokol kesehatan yang ketat dibanding bilik sauna itu.