WahanaNews.co, Jakarta - WeTV Indonesia menggelar press conference dan media screening untuk serial terbaru WeTV Original Rekaman Terlarang di CGV Grand Indonesia pada Senin (21/10/2024).
Serial ini dijadwalkan tayang perdana pada 24 Oktober 2024 dan menampilkan jajaran bintang top seperti Maxime Bouttier, Clara Bernadeth, Roy Sungkono, Adzana Ashel, Willy Dozan, Rifnu Wikana, Ryan Winter serta Wanda Hamidah.
Baca Juga:
Cinta Lama Belum Kelar: Saat "Jatah Mantan" Jadi Rekaman Terlarang yang Mengancam
WeTV Original Rekaman Terlarang adalah perpaduan apik antara romansa, skandal, dan intrik politik yang siap memikat penonton Indonesia. Diproduksi oleh WeTV Indonesia bersama Maxima Pictures dan Unlimited Production, serial ini menawarkan kisah penuh rahasia, pengkhianatan, dan ambisi. Dengan drama yang intens dan alur cerita yang sulit ditebak, serial ini menjanjikan pengalaman menonton yang seru dan menggugah rasa penasaran.
Febriamy Hutapea, Country Head WeTV Indonesia, menyampaikan bahwa WeTV Original Rekaman Terlarang adalah genre baru yang dikembangkan secara orisinil. "Kami terus berkomitmen menghadirkan konten lokal berkualitas dengan isu-isu yang relevan. Meskipun politik bukan tema utama, elemen politik dalam serial ini menambah daya tarik tersendiri. Cerita mengenai cinta dan rahasia yang bercampur dengan ambisi dan kekuasaan memperkuat emosi dan ketegangan dalam cerita ini."
Febriamy menambahkan, serial dengan enam episode ini sepenuhnya fiktif dan tidak berkaitan dengan peristiwa nyata. Namun, ia berharap serial ini akan menjadi favorit penonton Indonesia, terutama karena dunia politik sedang menjadi sorotan publik.
Baca Juga:
Marshanda Kecanduan Hidup Sehat karena Series "Jangan Salahkan Aku Selingkuh"
Dinna Jasanti, sutradara WeTV Original Rekaman Terlarang, mengakui bahwa serial ini penuh tantangan. "Menggabungkan berbagai genre seperti drama, politik, dan investigasi dalam satu judul adalah tantangan luar biasa," ujar Dinna.
Para pemain juga merasakan tantangan mendalami karakter dalam serial ini. Clara Bernadeth, yang berperan sebagai Rena, anak seorang politisi calon gubernur, mengaku bahwa perannya sangat berbeda dari kepribadiannya di dunia nyata yang membuatnya tertantang. Maxime Bouttier, pemeran Bayu, juga merasakan hal serupa. "Bayu memiliki latar belakang emosional yang kompleks. Ia terjebak dalam situasi tak terduga yang mengubah hidupnya secara drastis," ungkap Maxime.
Selain Rena dan Bayu, WeTV Original Rekaman Terlarang semakin berwarna dengan kehadiran karakter-karakter lain. Dandy (diperankan oleh Roy Sungkono) akan menjadi karakter anak pejabat yang toxic dan menyebalkan. Sementara Rininta (diperankan oleh Wanda Hamidah), Irsan (diperankan oleh Teuku Rifnu Wikana), dan Umar (diperankan oleh Willy Dozan) memberi sentuhan politik yang penuh kejutan.