Berdasarkan pantauan di lokasi, banjir sudah berangsur surut sekitar 5-10 cm dari ketinggian sebelumnya pada sore sekitar pukul 17.00 WIB.
Beberapa kepala keluarga sudah mulai kembali ke rumah untuk mengeluarkan air yang masuk, memindahkan benda-benda berharga mereka ke tempat yang lebih tinggi.
Baca Juga:
16 Desa di Aceh Barat Terendam Banjir, Air Capai 50 Sentimeter
Juga ada yang sibuk membenarkan kendaraan mereka yang mogok.
Sementara para ibu-ibu dan anak-anak disibukkan dengan mempersiapkan makanan dan minuman, beberapa yang lainnya masih beristirahat di tempat pengungsian.
Warga setempat Jhonson (55) mengatakan, kejadian banjir ini merupakan pengalaman pertamanya selama 15 tahun bermukim di sana.
Baca Juga:
BPBA Lapor Dua Desa di Aceh Jaya Terendam Banjir Setinggi 1,2 Meter
Dalam waktu tiga jam, kata dia, air masuk dari pintu depan dan belakang rumahnya sehingga seisi rumahnya tergenangi air.
Beruntung, ia dan istrinya sempat menyelamatkan peralatan elektronik dan berkas-berkas berharga.
"Semoga tidak ada hujan lagi malam ini," ujarnya. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.