WahanaNews.co | Sejumlah warga di Desa Sawarna Timur, Kecamatan Bayah, Lebak, Banten, sempat panik saat gempa magnitudo 5,5 terjadi. Mereka berhamburan ke luar rumah.
"Iya tadi gempa, kencang banget. Iya kerasa," kata salah satu warga Bayah bernama Erwin kepada detikcom, Minggu (9/10/2022).
Baca Juga:
Gempa Sesar Anjak Langsa Magnitudo 4.4, Guncangan Kuat di Wilayah Perbatasan Aceh-Medan
Dia mengaku gempa yang terjadi hanya hitungan detik. Warga pun sempat panik dan berhamburan ke luar rumah.
"Kerasa, sempat panik dan keluar rumah," tuturnya.
Sementara itu, Kepala BPBD Lebak Febby Rizky Pratama membenarkan adanya gempa yang berpusat di Bayah. Gempa juga terasa di 28 kecamatan di Lebak.
Baca Juga:
Pemkot Jakarta Barat Sosialisasi Mitigasi Gempa, Antisipasi Megathrust
Gempa itu, kata Febby, terjadi pada pukul 17.02 WIB dengan kekuatan 5,5 magnitudo.
"Hampir semua kecamatan di Lebak merasakan getaran gempa ya," kata Febby.
Saat ini, BPBD masih menunggu informasi dari BMKG terkait potensi gempa susulan dan potensi tsunami. Selain itu, relawan di 28 kecamatan masih mencari informasi terkait dampak gempa.