WahanaNews.co | Wali Kota Medan, Bobby Nasution bakal melelang kendaraan dinas Pemkot Medan untuk mengikuti instruksi Presiden Joko Widodo beralih ke mobil listrik.
Pelelangan itu bakal dimulai tahun ini.
Baca Juga:
Dampingi Bobby Blusukan di Pasar Pagi, Martinus Lase: Golkar Gunungsitoli Siap Menangkan Bobby-Surya
"Medan kami kemarin sudah saya sampaikan langsung setelah mendapat instruksinya, tahap pertama yang kami instrusikan kepada Sekda kemarin, tahun ini kami akan mencoba untuk melelang dulu," kata Wali Kota Medan Bobby Nasution kepada wartawan di gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (19/9/2022).
Dia menyebut pelelangan awal bakal menyasar mobil dinas miliknya, wakil wali kota, hingga sekretaris daerah (Sekda).
Selain itu, mobil yang dilelang merupakan kendaraan yang sudah memasuki masa lelang atau yang berusia lima tahun ke atas.
Baca Juga:
Blusukan di Pasar Pagi, Bobby Ajak Masyarakat Gunungsitoli Pilih yang Terbaik
"Melelang kendaraan dinas yang hari ini masih digunakan baik itu mulai dari wali kota, wakil wali kota, sekda sampai dengan tingkat kepala dinas, ini kita kumpulkan dulu," sebut Bobby.
"Jadi nggak beli banyak-banyak mobil, cuma yang hari ini ada masih menggunakan BBM kita coba lelang dulu sebanyak-banyaknya yang sudah masuk tahun yang sudah bisa dilelang ya, 5 tahun ke atas," jelasnya.
Adapun dalam pelelangan itu, lanjut Bobby, Pemkot Medan bakal meminta Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) menilai kendaraan tersebut.