"Sehingga kita bisa mencegah untuk dikurangi dan semoga Majalengka benar-benar bersih dari narkoba," ucapnya.
Kepala Lapas Majalengka, Suparman menyampaikan, dalam kegiatan itu ada sekitar 77 pegawai yang mengikuti tes urine.
Baca Juga:
Peringati Hari Disabilitas Internasional, PLN UP3 Sumedang Beri Bantuan Kaki Sambung
Hasilnya, para pegawainya dinyatakan negatif narkoba.
“Dengan hasil negatif yang tertera pada alat tes urine kemarin menunjukan bahwa Lapas kita siap dalam memerangi narkoba dan bersih dari obat-obat terlarang yang masuk ke dalam Lapas, dengan begitu dapat mencoba menciptakan Lapas yang bersih dari narkoba," jelas Suparman.
Sementara, selain giat tes urine, dilaksanakan juga penandatanganan kerja sama dengan BNNK Kuningan, BPBD Majalengka dan Satpol PP Damkar Majalengka.
Baca Juga:
Gelar Customer Gathering, PLN Sumedang Bersinergi Dukung Pertumbuhan Ekonomi
"Dengan adanya dukungan BNNK Kuningan yang ditandai dengan penandatangan kerja sama (PKS) bersama BPBD dan Satpol PP Damkar diharapkan dapat mendukung pelaksanaan tugas yang berhubungan dengan narkotika di dalam lapas. Khususnya, membantu dalam pencegahan barang haram tersebut pada warga binaan," paparnya.
"Kerja sama ini juga untuk memperkuat tugas dan fungsi lapas dalam melakukan pendeteksian dini penyalahgunaan narkoba, serta kegiatan lain di antaranya rehabilitasi medis maupun sosial dan lainnya," sambungnya. [rsy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.