WahanaNews.co, Jakarta – Asri Damuna menjadi sorotan setelah terekam mengajak seorang YouTuber asal Korea Selatan ke hotel.
Asri menjabat Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Sangia Nibandera Kolaka, Sulawesi Tenggara.
Baca Juga:
Puncak Arus Balik di Terminal Kalideres Diperkirakan 5 Januari, Petugas Siapkan Sejumlah Posko
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) kini membebastugaskan Asri untuk mendalami kasus itu. Kemenhub sangat menyesali video viral yang melibatkan Asri itu.
"Yang bersangkutan telah dibebastugaskan guna memudahkan penyelidikan dan tindakan lebih lanjut," ujar Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati, di Jakarta, Jumat (10/5).
Jika Asri terbukti benar melakukan tindakan itu, kemungkinan akan mendapatkan sanksi internal karena dinilai tak bisa menjaga muruah sebagai aparatur sipil negara (ASN).
Baca Juga:
Kepala Kantor Pertanahan Kota Surabaya I Serahkan 40 Sertipikat Tanah Elektronik Kepada Kemenhub
Lantas, siapa Asri Damuna?
Asri merupakan Kepala Kantor UPBU Sangia Nibandera Kolaka.
Hal itu tertangkap lewat netizen di media sosial X (Twitter) yang membagikan foto Asri dalam sebuah ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri. Tertulis jabatannya di foto itu.