"Tentu untuk MotoGP harus sesuai produk dengan potensi marketnya. Selain itu kita targetkan Februari 2022 e-katalog untuk tamu MotoGP sudah siap dan diedarkan. Mulai dari produk kuliner, kriya, fesyen dan produk wisata sudah bisa diakses para penonton dan tamu dari luar negeri yang ditaksir mencapai 100 ribu orang," jelas Menteri Teten.
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan NTB Fathurrahman mengatakan, produk UMKM NTB Mall yang paling banyak diminati pasar luar negeri adalah produk kerajinan anyaman lokal dari tanaman sejenis rotan bernama 'ketak.' Kerajinan ketak tersebut berhasil menembus pasar Eropa dan Uni Emirates Arab (UEA) sebanyak 38.000 produk pada November 2021 senilai 9 juta dollar AS atau setara Rp128,6 miliar. Sehingga tercatat ekspor NTB mencapai 374 juta dollar AS atau sekitar Rp5,34 triliun sepanjang 2021. [bay]
Baca Juga:
Tips Belanja Cerdas di Era Digital
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.