WahanaNews.co | Raja Beutong Aceh ke IX, Paduka Yang Mulia Teuku Raja Keumangan memberikan gelar kehormatan Ampon Chiek kepada Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Republik Indonesia AA La Nyalla Mahmud Mattaliti.
Pemberian anugerah kehormatan Ampon diberikan Paduka Yang Mulia Teuku Raja Keumangan di Nagan Raya, Provinsi Aceh.
Baca Juga:
Jokowi Restui LaNyalla Maju Lagi Ketua DPD RI
"Bapak AA La Nyalla Mahmud Mattaliti mendapatkan anugerah penghargaan kehormatan tersebut, atas darma baktinya kepada bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," kata Paduka Yang Mulia Teuku Raja Keumangan dalam keterangan tertulis, Jumat.
Menurutnya, penghargaan tersebut diberikan sebagai upaya untuk mengapresiasi kinerja Ketua DPD Republik Indonesia La Nyalla Mahmud Matttaliti yang selama ini sangat peduli dengan daerah, termasuk dengan kekhususan yang dimiliki oleh Provinsi Aceh, termasuk dalam pelestarian adat dan budaya Aceh.
Selain memberikan gelar kehormatan, Paduka Yang Mulia Teuku Raja Keumangan juga menganugerahkan senjata Rencong Aceh kepada AA La Nyalla Mahmud Mattaliti.
Baca Juga:
Kecewa dengan Pemkot Bandar Lampung Soal Gaji Guru PPPK, LaNyalla: Pemerintah Daerah Jangan Sampai Lalai
Sementara itu, AA La Nyalla Mahmud Mattaliti berterima kasih atas anugerah yang diberikan kepada dirinya.
Ia mengaku senang dan bangga atas anugerah yang sudah diserahkan oleh Raja Beutong ke IX Aceh, Paduka Yang Mulia Teuku Raja Keumangan.
Dalam pidatonya, ia juga mendorong agar pasal khusus tentang pelestarian budaya dan peninggalan kerajaan-kerajaan di Aceh dimasukkan dalam revisi Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2006 Tentang Pemerintahan Aceh (UUPA).