Gilbert menilai dana Rp 710 miliar bisa digelontorkan untuk pembangunan pabrik alat kesehatan hingga obat di tengah pandemi ini. Unutk itu dia mengingatkan program Pemprov DKI harus berpihak pada rakyat.
"Uang sejumlah Rp. 710 M sudah dapat membangun pabrik alat-alat medis dengan berkaca kepada mengerikannya kasus pandemi Covid dengan peralatan dan obat yang sulit sekali didapat seperti ventilator, termasuk jarum suntik, dan parasetamol musti diimpor. Gas O2 juga menjadi persoalan serius ditengah pandemi. Butuh hati yang berpihak kepada rakyat, bukan sekedar kata-kata yang ditata," ucapnya.
Baca Juga:
Gelaran Formula E 2024 Batal, DPRD DKI Sebut Pemilu Lebih Penting
Sebelumnya, Wagub Riza sudah buka suara soal target penonton Formula E yang merosot menjadi 10 ribu. Menurutnya target penonton mesti disesuaikan dengan kapasitas area sirkuit Formula E.
"Kalau soal kenapa, bisa ditanyakan oleh JakPro. Itu kan harus disesuaikan. Selain masalah masih pandemi mungkin, kedua apakah tempatnya memungkinkan. Jadi harus disesuaikan dengan tempat yang ada," ujarnya Minggu (27/3/2022).
Meski begitu Riza mengaku belum mengetahui tarif tiket Formula E Jakarta. Politikus Gerindra itu menyatakan prinsipnya pendapatan bisa digenjot melalui sponsor maupun penjualan tiket Formula E.
Baca Juga:
Mahfud MD Mengaku Tidak Tahu Soal Anies Baswedan Akan Jadi Tersangka KPK
"Income-nya mungkin berkurang, tapi dari segi jumlah orang kan. Dari segi nilai belum tentu, tergantung berapa harganya. Saya belum tahu nanti harganya berapa," imbuhnya. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.