Meski begitu, Riza mengaku pihaknya perlu mengecek kebenaran
surat yang beredar ke Sekretaris Daerah.
"Itu bukan ke dubes, itu disampaikan ke seluruh elemen.
Nanti dicek ke Pak Sekretaris Daerah persisnya," kata Riza di Balai Kota
DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (1/7/2021).
Baca Juga:
Jokowi Tunjuk Teguh Setyabudi, Heru Budi Lepas Jabatan Pj Gubernur DKI
Riza mengatakan jajarannya selalu mengajak elemen masyarakat
berkolaborasi menghadapi masa-masa kritis pandemi Corona. Terutama dalam
menghadapi lonjakan kasus COVID-19 di Jakarta yang saat ini terjadi.
"Jadi kita ini kota kolaborasi, tentu kita mengajak
semua masyarakat berkolaborasi bersama untuk saling membantu, satu sama lain,
tidak hanya dubes, tapi semua elemen masyarakat," jelasnya.
Riza menuturkan selama ini pihak swasta terus bekerjasama
dengan Pemprov DKI, untuk mencari solusi dari masalah yang timbul di Jakarta.
Baca Juga:
Jakarta Lepas Status Ibu Kota, Begini Nasib Gedung Eks Pemerintah Kelak
"Selama ini pihak swasta selama ini bekerja sama dengan
Pemprov, bahu-membahu untuk mencarikan solusi yang terbaik bagi masalah-masalah
Jakarta untuk saling bantu-membantu," tuturnya. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.