Selain itu, berdagang di kawasan Kota Tua juga dianggap lebih mudah menjaring pembeli lantaran pengunjung pasti melewati lapak dagangan mereka.
"Ya tapi gitu, harus kucing-kucing sama petugas," kata dia singkat.
Baca Juga:
Pratu J Tusuk Pengamen Hingga Tewas Terancam Bui 10 Tahun dan Dipecat dari TNI
Ahmad selaku pedagang minuman yang berada di kawasan Kota Tua juga mengeluhkan hal yang sama jika harus berjualan di kawasan Kota Intan.
Dia berharap pemerintah mau memberikan tempat yang strategis agar para pedagang di kawasan Kota Tua bisa mendapatkan keuntungan yang merata.
"Ya dikasih tempat yang dekat-dekat saja lah. Kita yang dagang di Kota Tua aja kadang susah lalu gimana dagang di tempat jauh," jelas dia.
Baca Juga:
Jelang Tahun Baru 2023, Kota Tua Jakarta Dipadati Pengunjung
Sebelumnya, saat Pemkot Jakarta Barat tengah berupaya memperluas lokasi penampungan pedagang PKL Kota Tua yang selama ini ditempatkan di Kota Intan dan gedung Cipta Niaga.
"Kita perluas ke Jalan Kali Besar Timur, tepatnya gedung nomor 23, 24, dan 27 Taman Sari," kata kata Camat Taman Sari, Agus Sulaiman, saat dihubungi di Jakarta, Senin, terkait relokasi PKL Kota Tua.
Agus menjelaskan alasan perluasan lokasi baru lantaran para pedagang di Kota Intan mengeluh sulit mendapatkan pelanggan selama berdagang di sana.