"Ada dua titik longsor di wilayah Gondosuli, dan ini temen-temen gabungan relawan dari Tawangmangu serta personil dari TNI, Polri, dibantu masyarakat sekitar, sedang melakukan proses evakuasi longsoran," kata Dimas.
Untuk sementara, lanjutnya, jalur baru ini ditutup.
Baca Juga:
Karanganyar Dorong Surplus Beras Lewat Program Pompanisasi Jokowi
"Penutupan dilakukan mulai dari bundaran HI mas. Sedangkan yang dari atas itu mulai dari perempatan wisata Lawu Park itu. Sementara waktu lalu lintas dialihkan ke jalur lama," tambahnya.
Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, Bagoes Darmadi, mengatakan, saat ini kondisi cuaca di lereng gunung Lawu masih diguyur hujan.
Untuk itu, proses evakuasi meterial tanah longsor bakal dilakukan mulai besok pagi.
Baca Juga:
Pemerintah Karanganyar dan Mitra Kerja Kembangkan Pariwisata Kuliner Colomadu
Sebab, jika dipaksakan untuk melakukan evakuasi cukup berisiko adanya longsor susulan.
"Oleh karena hal itu, besok pagi evakuasi pembersihan akan kita lakukan dengan personil gabungan Relawan, Satgas BPBD, Warga, Personil dari TNI dan Polri," tambahnya. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.