WahanaNews.co | Pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) melalui juru bicara TKN, Indra Charismiadji, mengungkapkan Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan memiliki sejumlah solusi untuk memperbaiki ekosistem pendidikan Indonesia.
Anies bakal menawarkan keseimbangan tiga sentra pendidikan.
Baca Juga:
Prabowo Tampil Berwibawa di Mata Dunia, Anies: Lawatan Internasional Sangat Produktif!
"Rumah sebagai sentra pendidikan, pergerakan pemuda atau masyarakat sebagai sentra pendidikan, dan sekolah sebagai sentra pendidikan. Tiga ini harus seimbang," papar Indra dalam diskusi di Posko Pemenangan Anies-Muhaimin, Jakarta, Kamis (7/12/2023).
Menurutnya, saat ini sentra pendidikan Indonesia sangat bertumpu pada sekolah. Hal itu tak bisa terus dilanjutkan.
"Karena bagaimanapun keluarga dan masyarakat itu mesti diberdayakan," kata Indra.
Indra mengatakan gagasan tersebut pernah dibuktikan Anies saat menjabat sebagai menteri pendidikan.
Saat itu, Anies membuat Direktorat Pendidikan Orang Tua di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Baca Juga:
Dua Pekan Menjelang Pilkada Jakarta, Pasangan Calon Berebut Dukungan Jokowi-Anies
"Waktu itu (Direktorat Pendidikan Orang Tua) ini menjadi langkah penting, sayang sudah dihapuskan lagi. Padahal, ini diperlukan agar orang tua punya kepercayaan diri untuk bisa mendidik anaknya, tidak melepas saja begitu ke sekolah. Bagaimana orang tua dibantu, dilatih untuk anaknya sendiri," tutup dia.
[Redaktur: Zahara Sitio]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.