WahanaNews.co | Pemerintah siap mendorong produksi minyak makan merah berbasis koperasi, sebagai alternatif minyak goreng yang banyak dikonsumsi masyarakat.
Produksi minyak makan merah diketahui tidak melalui proses pembersihan (bleaching), sehingga tidak menghilangkan kandungan vitamin A.
Baca Juga:
Luhut: Impor Minyak dari Rusia? Kenapa Tidak, jika Menguntungkan!
Apa itu minyak makan merah?
Dilansir dari Web MD, minyak makan merah adalah salah satu produk dari kelapa sawit. Minyak ini memiliki warna terang mencolok dan aroma yang kuat.
Hal tersebut yang membuat minyak makan merah kurang diminati oleh masyarakat.
Baca Juga:
Ketegangan Israel-Iran Picu Kenaikan Harga Minyak Hingga 4%
Warna mencolok dari minyak makan merah berasal dari kelapa sawit yang memang berwarna merah tua.
Sebab selama proses produksi, minyak makan merah tidak melalui proses penyulingan atau bleaching seperti minyak goreng sawit biasa.
Proses bleaching dinilai akan mengurangi kandungan nutrisi yang terdapat dalam kelapa sawit.