WahanaNews.co, Jakarta - Penghargaan bergengsi untuk perusahaan yang berkomitmen tinggi meningkatkan employee engagement (keterlibatan karyawan), Stellar Workplace Award 2023 kembali digelar di Le Meridien Hotel, Jakarta pada Rabu (8/11/2023). Acara tahunan ini memasuki tahun keenamnya, yakni sejak 2016.
"Stellar Workplace Award (SWP) 2023 merupakan penghargaaan yang diberikan untuk perusahaan melalui survei, analisis employee engagement, dan performa organisasi/perusahaan," kata Cipta Wahyana, Managing Editor & Strategic Management GM Kontan.
Baca Juga:
Kementerian ESDM Buka Suara, Soal Tudingan AS Ada Kerja Paksa di Industri Nikel RI
"Penghargaan secara independen ini dikemas dalam bentuk pemberian penghargaan kepada organisasi-organisasi yang berkomitmen tinggi dalam meningkatkan employee engagement, yang didukung dengan pencapaian bisnis organisasi yang baik sebagai tujuan akhirnya," sambungnya.
Hadir dalam acara tersebut antara lain Ibu Estiarty Haryani, Kepala Badan Perencanaan dan Pengembangan Ketenagakerjaan Kementerian Ketenagakerjaan RI, perwakilan dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia.
Selain perwakilan para pemenang, hadir pula dalam penghargaan ini Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Pertamina Profesor Budi Soetjipto, Komisaris SC GNIK Yunus Triyonggo, Human Capital Director PT Bank Maybank Indonesia Tbk Irvandi Ferizal, serta Managing Editor & Strategic Management GM Kontan Cipta Wahyana.
Baca Juga:
DPR Minta Menaker Siapkan Aturan THR bagi Pengemudi Ojol
Dalam penyelenggaraan ini, muncul satu nama perusahaan perbankan sebagai pemenang kategori The Best Stellar Workplace Program in Social Era 5.0, yaitu PT Bank Central Asia Tbk.
Pada kategori The Best Stellar Workplace Award For Large Employer, ada BPJS Kesehatan (Government/BUMN Agencies Sector) dan PT Bank Central Asia Tbk (Private Sector). Kategori The Best Stellar Workplace Award For Medium Employer, PT Pupuk Indonesia (Government/BUMN Agencies Sector) dan PT AXA Mandiri Financial Services (Private Sector). Sedangkan di kategori The Best Stellar Workplace Award For Small Employer, muncul nama Badan Pengelola Keuangan Haji (Government/BUMN Agencies Sector) dan PT VADS Indonesia (Private Sector).
Untuk kategori The Best Employer Branding for New Gen, PT AXA Mandiri Financial Services, PT Bank Central Asia Tbk, BPJS Kesehatan, PT Bank SeaBank Indonesia dan PT Indonesia Airasia terpilih sebagai pemenang TOP 5.