"Bila perlu diberikan target kalau impor 3 bulan nggak terlaksana juga, hanguskan, ganti yg lain," jelasnya.
Dalam kesempatan yang sama Deputi III Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Edy Priyono mengungkap harga bawang putih telah naik jauh dibandingkan 2023 yang rata rata 29.350/kg. Sementara sekarang rata-rata nasional saat ini 46.450/kg.
Baca Juga:
Usulan Polri di Bawah Struktur Kemendagri Ditolak Tito Karnavian
"Bahkan kalau dilihat beberapa daerah seperti Maluku Utara, Jakarta, Papua Barat Gorontalo dan Sulawesi Utara bawang putih sangat mahal. Di Maluku Utara mencapai Rp 67.500 dan beberapa daerah di atas Rp 50.000," jelasnya.
Edy menyebut ada beberapa daerah yang harga bawang putihnya relatif rendah seperti di Bali rata-rata Rp 37.400/kg kemudian Jawa Timur Rp 37.950/kg.
"Di beberapa provinsi relatif rendah, meski begitu tetap relatif tinggi jika dibandingkan tahun lalu. Misal di bali rata rata Rp 37.400, Jawa Timur Rp 37.950. Kepulauan Riau dan Riau, Kalimantan Barat masih rendah," tutupnya.
Baca Juga:
Polri Harus Tetap Independen, Wacana Pengalihan ke Kemendagri atau TNI Dinilai Bertentangan dengan Prinsip Demokrasi
[Redaktur: Sobar Bahtiar]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.