Performa powerful Zenbook S 13 OLED (UX5304) juga didukung dengan daya tahan baterai yang panjang. Meskipun memiliki desain bodi yang sangat tipis, laptop ultra portabel ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 63 WHrs yang dapat bertahan sepanjang hari.
Zenbook S 13 OLED (UX5304) merupakan laptop yang ultra-ringkas dan dilengkapi dengan sejumlah port I/O, sehingga pengguna dapat bebas dari kebutuhan membawa dongle atau adaptor saat melakukan perjalanan.
Baca Juga:
Tidak Muluk-Muluk Program Satu Guru Satu Laptop, Sowa'a Laoli: Buat Guru Tidak Boleh Pelit
Dua port USB-C® Thunderbolt™ 4 yang terdapat pada laptop ini mendukung pengisian daya yang cepat, tampilan eksternal beresolusi 4K, dan transfer data dengan kecepatan hingga 40 Gbps.
Selain itu, laptop ini juga menyediakan port USB 3.2 Gen 2 Type-A, port HDMI® 2.1, dan jack audio kombinasi 3.5mm.
Mengoptimalkan pengalaman video conference di mana pun, kamera IR FHD pada Zenbook S 13 OLED (UX5304) dilengkapi dengan efek visual khusus dan teknologi AI noise-cancelling. Kamera ini juga mendukung sistem login Windows Hello melalui fitur pemindaian wajah.
Baca Juga:
Mengungkap Aksi Licik Pencurian 'Geser Tas' yang Viral di Mal Tebet Jaksel
Sementara itu, kombinasi sistem audio dengan sertifikasi Harman Kardon, teknologi Dolby Atmos®, Smart Amp, dan ASUS Audio Booster mampu menyajikan pengalaman audio berkualitas tinggi bagi para penggunanya.
Touchpad ASUS ErgoSense pada Zenbook S 13 OLED (UX5304) kini muncul dengan ukuran yang 9,5% lebih besar. Dengan perubahan ini, navigasi menjadi lebih mudah, nyaman, dan responsif, ditambah dengan lapisan anti-sidik jari yang memudahkan proses pembersihan. [sdy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.