WahanaNews.co | PLN mengagendakan kegiatan pemeliharaan dan perbaikan jaringan listrik di sejumlah titik di Kota Medan. Karenanya, di beberapa wilayah, bakal dilakukan pemadaman secara bergilir mulai 16-18 Januari 2023.
Dilansir dari Instagram PLN UP 3 Medan, Senin (16/1/2023), pemeliharaan jaringan itu akan dilaksanakan selama 3 hari, yakni mulai hari ini, 16 Januari hingga 18 Januari 2023.
Baca Juga:
Mark-Up Tanah Ratusan Miliar, KPK Sita Rumah Mewah Salomo Sihombing di Medan
Sedangkan pemeliharaan jaringan meliputi wilayah Unit Layanan Pelanggan Medan Denai dan Belawan.
PLN UP 3 Medan menyebutkan, jadwal pemeliharaan sewaktu-waktu bisa berubah dengan menyesuaikan kondisi sistem dan situasi di lapangan,.
Pada Senin (16/1), pemeliharaan akan dilakukan di Unit Layanan Pelanggan Medan Denai mulai pukul 08.00-16.00 WIB.
Baca Juga:
Terkait Korupsi Lahan Rorotan, KPK Sita Satu Rumah Mewah di Medan
“Wilayah yang akan dilakukan pemeliharaan, yakni Jalan Bustaman, Jalan M Saman, Jalan M Yakni Lubis, Jalan Bandar Setia, jalan terusan Bandar Setia, dan Jalan Pasar 8 Sampali,” tulis PLN UP 3 Medan.
Pemeliharaan juga akan dilakukan di titik Jalan Bandar Setia Ujung, Jalan Swadaya 1 dan 2, Jalan Jalan Tambak Bayan, Jalan Pondok Royo, Jalan Makmur Perum Pandu, Jalan Makmur, Jalan Bakung Makmur, dan Jalan Rahayu Tembung. Selain itu, di Jalan Pasar 5 Tembung, Jalan Benteng Tembung, Jalan Pasar 7 Tembung, Jalan Pelikan Raya, Jalan Kiwi, serta Jalan Perumnas Mandala dan sekitarnya.
“Pada Selasa (17/1), pemeliharaan akan dilaksanakan di Medan Denai mulai pukul 08.00-16.00 WIB. Wilayah yang akan dilakukan pemeliharaan adalah Jalan Letda Sujono, Jalan Benteng Hilir, Jalan Benteng Hulu, Jalan Ismail Harun, dan Jalan Guru Suman,” sambung PLN UP 3 Medan.