WahanaNews.co | Kementerian Perdagangan melalui Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Lagos melakukan promosi produk suku cadang kendaraan pada pameran dagang West Africa Auto Show (WAAS) pada 16-18 Mei 2023 di Landmark Centre Lagos, Nigeria.
Salah satu tujuan keikutsertaan Indonesia di pameran ini adalah untuk memperkuat citra produk suku cadang buatan Indonesia di pasar dunia.
Baca Juga:
Produk Kosmetik dan Kecantikan Indonesia Catat Transaksi Potensial Rp31,3 Miliar pada Pameran di Italia
”Kegiatan promosi yang dilakukan melalui pameran ini cukup mengundang minat pengusaha Nigeria dan negara sekitarnya. Di samping itu, kegiatan promosi ini juga diperkuat dengan penyelenggaraan seminar produk Indonesia di lokasi pameran yang difasilitasi ITPC Lagos,” terang Kepala ITPC Lagos Hendro.
Terdapat lima perusahaan Indonesia yang berpartisipasi dalam pameran ini, yaitu PT Selamat Sempurna yang menampilkan produk filter kendaraan dan mesin, serta PT Elang Perdana yang menampilkan produk ban kendaraan.
Kedua perusahaan tersebut diwakili oleh perwakilannya di Nigeria, yaitu Todsen Enteprise Ltd yang merupakan pemenang Primaduta Award 2021.
Baca Juga:
Kopi Specialty Indonesia Catatkan Potensi Transaksi Rp498 Miliar di Specialty Coffee Expo 2025
Sedangkan, tiga perusahaan lainnya, yaitu PT Astra Otopart menampilkan produk suku cadang, PT Tara Kusuma Indah menampilkan produk helm motor merk BMC dan KYT, serta PT Indoprima Surya menampilkan produk kanvas rem.
Hendro menerangkan, selama tiga hari penyelenggaraan, PT Tara Kusuma Indah menerima lima permintaan (inquiry), PT Elang Perdana 14 permintaan, PT Selamat Sempurna 12 permintaan, dan PT Astra Otopart satu permintaan, dan PT Indoprima lima permintaan.
Dalam pameran ini, total transaksi untuk produk pedal rem, helm, dan baterai mencapai USD 320 ribu. Sedangkan, untuk produk filter dan ban mencapai USD 53,3 ribu.