Budi mengatakan investasi emas dalam bentuk logam mulia adalah pilihan investasi emas terbaik dibandingkan emas perhiasan. Apalagi, emas batangan cenderung lebih murah dalam biaya produksi.
Setelah membeli emas, Anda juga perlu memperhatikan penyimpangannya. Jangan sampai emas disimpan di tempat yang tidak aman dan mudah dicuri.
Baca Juga:
Ini Tips Memilih Broker Terbaik saat Mau Mulai Trading
"Tempat seperti brankas serta safe deposit box dapat menjadi pilihan. Atau dapat juga memilih dalam bentuk emas digital namun di lembaga yang sudah berizin dan diawasi oleh lembaga pengawas seperti Bappebti," imbuh Budi.
5. Jangan berutang demi beli emas
Budi mengingatkan agar Anda tak memilih berutang demi membeli emas. Sebab, bunga dari pinjaman itu malah bisa merugikan.
Baca Juga:
Pemkab Labura Percepat Penyusunan IPRO untuk Dorong Investasi Strategis di Labuhanbatu Utara
"Jangan berutang untuk berinvestasi emas. Biaya bunga akan menggerus potensi keuntungan emas," ujar Budi.
Tak lupa, Anda juga wajib memastikan keaslian emas dengan membeli di toko emas yang resmi atau terpercaya dan perhatikan tanda-tanda bukti keaslian sertifikat emas.
6. Pastikan sudah untung sebelum menjual kembali emas