WahanaNews.co | Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengungkapkan, tujuan akhir negaranya adalah memiliki kekuatan nuklir paling andal di dunia.
Hal tersebut dia sampaikan saat mempromosikan puluhan perwira militer yang terlibat dalam peluncuran rudal balistik terbesar Korea Utara baru-baru ini.
Baca Juga:
BP2MI: Sektor Penempatan PMI ke Korea Selatan Bertambah, Ini Bidangnya
Sebelumnya, Kim memeriksa uji coba rudal balistik antarbenua (ICBM) Hwasong-17 baru negara itu.
Kim mengatakan, membangun kekuatan nuklir adalah untuk melindungi martabat dan kedaulatan negara dan rakyat secara andal.
“Tujuan utamanya adalah untuk memiliki kekuatan strategis paling kuat di dunia, kekuatan absolut yang belum pernah terjadi sebelumnya di abad ini,” kata Kim, sebagaimana dilansir Reuters, Minggu (27/11/2022).
Baca Juga:
Jadi Tokoh Inspiratif Dunia, Biografi Jokowi Tulisan Dirut PLN Terbit di Korea
Kim menyebut Hwasong-17 sebagai senjata strategis terkuat di dunia.
Dia menambahkan, senjata itu menunjukkan tekad dan kemampuan Korea Utara untuk membangun pasukan terkuat di dunia.
Kim menambahkan, para ilmuwan Korea Utara telah membuat lompatan luar biasa dalam pengembangan teknologi pemasangan hulu ledak nuklir pada rudal balistik.