Situasi yang canggung itu akhirnya selesai, ketika Ponton
berhasil mematikan filter wajah kucing itu dengan susah payah. Kejadian itu
hanya berlangsung kurang dari satu menit
hingga Ponton kembali muncul dalam bentuk wujud manusia.
Potong video sidang itu pun langsung viral di internet dan
menjadi pembahasan di media sosial. Ponton bercerita mengaku tidak tahu
bagaimana filter kucing itu bisa aktif saat memulai bergabung ke persidangan
virtual tersebut.
Baca Juga:
Disdukcapil Kota Bekasi Sediakan Layanan Konsultasi Pelayanan Adminduk secara Daring
"Entah bagaimana, ketika saya dipanggil ke pengadilan, saya
secara ajaib berubah menjadi kucing," katanya.
Walaupun hanya berlangsung sekitar 42 detik, tapi menurut
Ponton itu, "terasa seperti lama sekali."
Fakta membuktikan bahwa filter wajah kucing yang digunakan
Ponton di persidangan ternyata bukan dari fitur yang ada di dalam Zoom atau
Snap Camera. Rupanya itu filter bawaan dari aplikasi Live! Cam Avatar yang
digunakan di software webcam Dell yang disebut Dell Webcam Manager yang sudah
ada sejak tahun 2007.
Baca Juga:
Zoom Bakal Bisa Digunakan di Mobil Tesla?
Ponton bercerita ia menggunakan komputer desktop Dell lama
yang kira-kira sudah berumur 10 tahun milik sekretarisnya di kantor yang
terletak di Presidio, Texas. Monitor Dell yang digunakan pun memiliki webcam
internal.
Sekretaris Ponton pun merasa malu ketika mengetahui bosnya
muncul dengan filter kucing sedang sedih di pengadilan. "Dia ingin
bersembunyi di bawah tempat tidur," kata Ponton sambil tertawa. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.