2. Akibat insiden ini, satu jurnalis AS tewas dan satu lainnya terluka.
Kepala Kepolisian Kyiv, Andriy Nebitov, melayangkan tuduhan itu melalui unggahan di Facebook.
Baca Juga:
Bantu Rusia, Terungkap Kim Jong Un Kirim Tentara ke Ukraina
Menurutnya, pasukan Rusia membunuh seorang jurnalis AS bernama Brent Renaud.
Nebitov kemudian mengungkap, insiden ini terjadi di Irpin, kawasan yang berdekatan dengan Ibu Kota Ukraina, Kyiv. Dalam insiden itu, dua orang lainnya juga terluka.
3. Rusia Menggila, AS Kebut Kirim Senjata Rp2,8 T untuk Ukraina
Baca Juga:
3 Negara Ini Melarang Warganya Tersenyum kepada Orang Lain, Kok Bisa?
Amerika Serikat mempercepat proses pengiriman senjata senilai US$200 juta atau setara Rp2,8 triliun untuk Ukraina di tengah invasi Rusia yang kian menggila.
Seorang pejabat senior AS mengatakan bahwa Negeri Paman Sam dapat mempercepat pengiriman ini setelah Presiden Joe Biden mengeluarkan memorandum soal tambahan bantuan Ukraina pada Sabtu (12/3).
"Dana itu dapat mempercepat bantuan militer untuk Ukraina, termasuk sistem anti-tank, anti-pesawat, dan senjata kecil demi mendukung garda terdepan Ukraina," ujar pejabat anonim itu kepada Reuters.