"Luapan dukungan selama operasi pencarian yang sangat kompleks ini sangat kuat dan sangat dihargai," imbuhnya.
Melansir detikcom, perusahaan yang mengoperasikan kapal selam 'Titanic', OceanGate, sudah menyatakan secara resmi lima penumpang yang naik kapal selam hilang. OceanGate menyatakan kesedihan mendalam atas hilangnya lima nyawa penumpang.
Baca Juga:
Puing dan Sisa Tubuh Penumpang Kapal Titan Akhirnya Ditemukan!
"Kami sekarang percaya bahwa CEO kami Stockton Rush, Shahzada Dawood dan putranya Suleman Dawood, Hamish Harding, dan Paul-Henri Nargeolet, sayangnya telah hilang," kata OceanGate dalam keterangannya dilansir BBC, Jumat (23/6).
OceanGate menyatakan kesedihan mendalam bersama kelima penumpang yang hilang dan setiap anggota keluarga mereka selama masa tragis ini. OceanGate berduka atas hilangnya nyawa kelima penumpang.
"Ini adalah saat yang sangat menyedihkan bagi karyawan kami yang berdedikasi luar biasa dan sangat berduka atas kehilangan ini," ujar OceanGate.
Baca Juga:
Bawa 55 Pelaut, Kapal Selam Nuklir China Dilaporkan Terperangkap di Dasar Samudera
"Seluruh keluarga OceanGate sangat berterima kasih atas pria dan wanita yang tak terhitung jumlahnya dari berbagai organisasi komunitas internasional yang mempercepat sumber daya yang luas dan telah bekerja sangat keras dalam misi ini," ungkapnya. [eta]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.