Pemerintah Pakistan hari Rabu (17/01) mengecam serangan yang terjadi di wilayahnya pada Selasa malam tersebut, sebagai tindakan yang "sama sekali tidak dapat diterima", dan mengatakan bahwa serangan tersebut tidak beralasan.
"Pelanggaran kedaulatan Pakistan ini benar-benar tidak dapat diterima dan dapat menimbulkan konsekuensi serius," kata Kementerian Luar Negeri Pakistan dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir DW.
Baca Juga:
Tragedi Bom di Pakistan: Diplomat Indonesia dan Sejumlah Negara Lolos dari Maut
Disebutkan bahwa serangan itu "mengakibatkan kematian dua anak yang tidak bersalah dan melukai tiga anak perempuan". Pakistan mengatakan pihaknya telah memanggil duta besar Iran di Islamabad untuk memprotes "pelanggaran wilayah udara yang tidak beralasan".
Serangan di wilayah perbatasan Iran-Pakistan itu terjadi setelah Iran melancarkan serangan rudal terhadap "markas mata-mata" dan sasaran "teroris" di Suriah dan di wilayah otonom Kurdistan Irak. Serangan Iran menambah ketegangan di kawasan setelah perang di Gaza dan penyerangan kelompok Houthi pro-Palestina di Yaman ke kapal-kapal komersial di jalur pelayaran internasional di Laut Merah.
[Redaktur: Sandy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.