WahanaNews.co | Upacara pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth II dihelat pada Senin (19/9/2022) di Westminster Abbey, London, Inggris.
Pemakaman berlangsung dengan khidmat usai melewati berbagai prosesi dan disemayamkan selama hampir satu pekan.
Baca Juga:
Ini Penyebab Wafatnya Ratu Elizabeth II
Ini merupakan salah satu acara terbesar dalam sejarah Inggris selama puluhan tahun yang melibatkan bangsawan dan pemimpin negara asing.
Diperkirakan ada sekitar 2.000 orang yang hadir.
Prosesi dimulai pada pukul 10:00 waktu setempat (17:00 WIB) usai peti mati Ratu dibawa dari Westminster Hall ke Westminster Abbey dengan diiringi oleh kereta meriam (gun carriage).
Baca Juga:
Terbongkar! Pangeran Andrew Berusaha Keras Gagalkan Raja Charles III Bertahta
Raja Charles III memimpin keluarga kerajaan dengan berjalan kaki di belakang peti mati Ratu.
Charles III berjalan dalam satu barisan dengan saudara kandungnya, Putri Anne, Pangeran Andrew, dan Pangeran Edward.
Di belakang mereka juga ada anak-anak dan cucu Elizabeth II, yakni Pangeran William, Pangeran Harry, dan Peter Phillips, putra dari Putri Anne.