Polsan Situmorang Lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1996.
Ketika menempuh pendidikan Akmil, Polsan Situmorang kerap menjadi pemimpin dan terpilih menjadi Komandan kompi korps Taruna Militer.
Baca Juga:
PLN Indonesia Power Dukung Target NDC Lewat Perdagangan Karbon
Ia juga lulus Akademi militer dengan predikat Sangat Memuaskan.
Pada tahun 2004 saat Polsan Situmorang berpangkat Kapten Inf, ia kemudian mengikuti pendidikan Army War College di india.
Lalu, saat berpangkat Mayor Inf, Polsan Situmorang dipercayakan menduduki jabatan Komandan Batalyon Infanteri 756/Wimane Sili atau Yonif 756/WMS (15 Juni 2012-31 Mei 2013).
Baca Juga:
Lewat Perdagangan Karbon, PLN Indonesia Power Dukung Target NDC
Yonif 756/WMS adalah sebuah batalyon infanteri TNI yang berada di bawah Komando Korem 172/Praja Wira Yakthi, Kodam XVII/Cenderawasih.
Setelah menyandang pangkat Letnan Kolonel (Letkol) Inf, Polsan Situmorang menduduki jabatan sebagai Komandan Kodim (Dandim) 0823/Situbondo tahun 2014-2015.
Kodim 0823/Situbondo di bawah komando Korem 083/Bdj, Kodam V/Brawijaya.