Ginjal yang sehat membantu menjaga keseimbangan mineral dalam tubuh.
Jika ginjal bermasalah, kadar racun dan zat sisa meningkat, menyebabkan kulit terasa kering, gatal, atau bahkan bersisik.
Baca Juga:
Rekomendasi Jenis Buah untuk Kesehatan Ginjal
6. Mual dan Kehilangan Nafsu Makan
Penumpukan limbah dalam darah akibat gangguan ginjal bisa memicu rasa mual hingga muntah. Jika kamu sering kehilangan nafsu makan tanpa alasan jelas, jangan abaikan gejala ini.
7. Tekanan Darah Tinggi yang Sulit Dikendalikan
Baca Juga:
Caleg Bondowoso yang Ingin Jual Ginjal untuk Kampanye Cuma Raih 43 Suara
Ginjal berperan dalam mengatur tekanan darah. Jika tekanan darahmu sulit dikendalikan meski sudah menjaga pola makan dan rutin berolahraga, bisa jadi ginjal sedang bermasalah.
Jangan Tunggu Sampai Parah
Jika kamu mengalami beberapa gejala di atas, segera periksakan diri ke dokter.