Meski mengalami perbaikan skor pengendalian pada minggu-minggu berikutnya, selisih dengan skor rata-rata nasional kian melebar.
Kondisi ini menandakan tersendatnya upaya perbaikan pengendalian pada sejumlah wilayah di Pulau Sumatera dibandingkan gugus wilayah lainnya.
Baca Juga:
Daftar Wilayah PPKM Level 4 Serta Aturan yang Berlaku
Masih tersendatnya upaya pengendalian di Sumatera semakin tergambar dengan skor pengendalian pada 6 September 2021 lalu.
Sumatera adalah gugus wilayah yang memperoleh skor pengendalian terendah (64), lebih rendah dibandingkan Jawa-Bali (75); Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua (74); Kalimantan (66); dan Sulawesi (66).
Hal ini semakin menegaskan adanya suatu persoalan pengendalian pandemi di gugus wilayah ini.
Baca Juga:
Covid-19: Daerah PPKM Level 4 Bertambah
Klasifikasi Pengendalian
Indikator kedua yang menunjukkan terjadinya anomali pengendalian pandemi dapat dilihat berdasarkan klasifikasi menurut konsistensi suatu daerah dalam menangani pandemi.