WahanaNews.co | dr. Dyah Eko Judihartanti, M.A.R.S, FisQua resmi dilantik menjadi Direktur RSUD Cengkareng oleh Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta pada Senin (29/7/2024).
Ucapan selamat atas pelantikan dr. Dyah Eko Judihartanti menjadi Direktur RSUD Cengkareng ini juga resmi diunggah dalam akun instagram resmi @RSUD Cengkareng, Senin (29/7/2024).
Baca Juga:
Pj Gubernur Heru Budi Hartono Bagikan 30 Sertifikat Tanah Gratis di Mampang Prapatan
Selain Dyah, 70 aparatur sipil negara (ASN) lainnya dari eselon II, III dan IV untuk jabatan pimpinan tinggi pratama, administrator, pengawas dan ketua sub kelompok di lingkungan Pemprov turut juga dilantik.
"Saya minta semua ASN dapat memahami tupoksi masing-masing," kata Heru melalui keterangan tertulisnya pada Senin (29/7/2024).
Heru meminta mereka yang dilantik dapat mengerjakan tugas dan tanggung jawab yang diamanatkan dengan baik.
Baca Juga:
Ketua Fraksi Demokrat DPRD DKI Nilai Heru Budi Hartono Lebih Fokus Kerja dan Junjung Netralitas
"Ketika diminta pertanggungjawaban pun dapat menjelaskan dengan baik semua program-program kerja yang ada," kata dia.
Akun resmi Instagram RSUD Cengkareng.
Heru berharap ASN bekerja sesuai tupoksinya dan tidak terjadi saling tumpang tindih pekerjaan. Selain itu, mereka bisa menjaga kredibilitas, integritas dan profesionalitas.