WahanaNews.co | Salah satu cara terbaik untuk membumbui cemilan atau dessert adalah dengan menaburkan bubuk kayu manis. Bahkan pada banyak masakan Indonesia, kayu manis atau cinnamon juga menjadi salah satu bumbu penting.
Nyatanya, kayu manis tidak hanya berguna untuk menambah rasa pada klappertaart atau pancake. Ketika dikonsumsi sebagai suplemen, kayu manis dapat memiliki dampak positif pada gula darah.
Baca Juga:
Tragedi Suplemen Jepang: 114 Orang Dirawat di RS, 5 Meninggal Dunia
Memiliki gula darah tinggi merupakan salah satu masalah yang sering muncul pada orang yang didiagnosis dengan diabetes tipe 1 atau diabetes tipe 2.
Tingginya gula darah disebut dapat mengakibatkan kerusakan pada saraf, pembuluh darah, dan organ. Penderita diabetes yang sudah didiagnosis sangat penting untuk memantau kadar gula darah mereka.
Karena, mempertahankan kadar gula darah yang ideal membantu mencegah masalah kesehatan yang lebih serius, termasuk penyakit jantung, penyakit ginjal, dan masalah penglihatan.
Baca Juga:
Tubuh Tak Selalu Perlu Suplemen, Ini Alasannya
Studi yang dipublikasikan di Diabetes Journal, 30 peserta dengan diabetes tipe 2 mengonsumsi suplemen kayu manis selama 40 hari, sementara 30 peserta lainnya dengan diabetes tipe 2 mengonsumsi plasebo.
Di akhir penelitian, semua peserta yang mengonsumsi suplemen kayu manis menunjukkan kadar gula darah yang lebih rendah, sementara mereka yang menggunakan plasebo tidak mengalami perubahan.
Kayu manis, dan rempah-rempah lainnya termasuk cengkeh dan daun salam, juga telah menunjukkan 'aktivitas peningkatan insulin secara in vitro' tulis laporan tersebut.