"Ini baru kita konfirmasi benar-tidaknya, apakah settingan atau apa. Jadi, saya juga belum bisa pastikan itu,
karena dari mana sumbernya, saya juga belum tahu," imbuh
Ngadi.
Sementara itu, Kasat Tahti Polres
Bantul, Iptu Mawardi, mengatakan, dia juga
telah melihat foto Nani dasteran tersebut.
Baca Juga:
Pengemudi Ojol Minta BBM Bersubsidi Hanya untuk Sepeda Motor dan Angkutan Umum
Pihaknya pun akan melakukan pengecekan
ke Polsek Bantul.
"Saya memang sudah melihat dan
itu kan dititipkan di Polsek Bantul. Nah, nanti kita baru mau mengecek di sana.
Jadi kebenarannya nanti kita cek di sana," ujarnya.
Terkait kebenaran foto tersebut,
Mawardi mengaku belum bisa memastikannya.
Baca Juga:
Sate Sianida: Keluarga NA Ganti Pengacara Tunjukan Polisi
Namun, secara
tidak langsung, dia mengaku anggotanya telah
menyampaikan ke Unit Reskrim Polsek Bantul.
"Anggota Tahti sudah ada yang ke
sana. Sudah menyampaikan ke Kanit Reskrimnya (Polsek Bantul), untuk ke depannya jangan di-posting seperti
itu," katanya. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.