WahanaNews.co | Lagi-lagi pegiat media sosial Denny Siregar mengomentari pernyataan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Kali ini, Denny Siregar mengomentari pernyataan Anies Baswedan yang menyebut banjir di Jakarta lantaran banyak air jatuh secara bersamaan.
Baca Juga:
Dilanda Banjir, Proses Belajar Mengajar di Perguruan NU Barus Terhenti
Tampak Denny Siregar memposting capture artikel berita berjudul Banjir di Jakarta, Anies Baswedan Sebut Banyak Air yang Jatuh Secara Bersamaan.
"Kalo jatuhnya satu-satu, itu namanya air liur pak..," tulis sahabat Abu Janda dan Eko Kuntadhi pada caption postingan di Instagram @dennysirregar.
Puluhan permukiman warga yang berada di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timurdilaporkan terendam banjir sejak Senin (10/10/2022) dini hari.
Baca Juga:
Banjir Bandang Seret Sepuluh Mahasiswa UNG, Tiga Orang Tewas
Semakin siang, banjir pun terus meluas sehingga ratusan jiwa terpaksa mengungsi.
Terkait hal ini, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan klaim banjir tak bisa dihindarkan karena cuaca ekstrem yang terjadi selama beberapa hari belakangan ini.
"Kita mengalami kondisi yang ekstrem. Sebagai contoh pekan lalu hujan ada yang 120 mm sampai dengan 180 mm. 180 mm ini sangat lebih, bahkan bisa dibilang ekstrem," ucapnya di Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (10/10/2022).