WahanaNews.co | Sempat terjadi gempa di Kepulauan Mentawai pada pukul 06.10 berkekuatan M 6,1, kini gempa susulan terjadi pada pukul 06.24 dengan kekuatan M 5,4. Akibat guncangan yang terjadi dua kali itu, ratusan warga Desa Muara Sikabaluan, Kecamatan Siberut Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat mengungsi ke perbukitan dengan memakai kendaraan roda dua.
“Gempa sangat kuat disini, banyak warga yang mengungsi ke bukit sekira dua kilometer dari bibir pantai,” kata Warik, Minggu (11/9/2022)
Baca Juga:
Gempa Sesar Anjak Langsa Magnitudo 4.4, Guncangan Kuat di Wilayah Perbatasan Aceh-Medan
Menurut informasi dari BMKG gempa ini terjadi dua kali, gempa pertama 6,1 pada pukul 06.10 WIB di Lintang 1.18 LS, Bujur 98.53 BT dan kedalam 10 kilometer. Sementara pada gempa kedua pada pukul 06.24 WIB dengan kekuatan 5,4, berlokasi di lintang 1.25 LS, bujur 98.49 BT dengan kedalaman 11 kilometer.
Sampai saat ini belum ada laporan kerusakan atau korban jiwa yang jelas warga banyak yang mengungsi ke perbukitan di Tamairang sekira 2 kilometer dari pemukiman warga yang berada di dekat pantai. [rsy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.