"Dalam konteks ini lah, dalam pembicaraan kemarin, saya undang Presiden Zelensky untuk hadir dalam KTT G20," kata Jokowi dalam siaran pers di kanal Youtube, Jumat (29/4).
Namun, Sekretaris Pers Gedung Putih AS Jen Psaki menekankan Presiden AS Joe Biden telah menyampaikan secara terbuka pandangannya menentang kehadiran Putin di G20. Namun, Biden mendukung diundangnya Ukraina pada perhelatan G20.
Baca Juga:
Kejutan di Pilgub Jakarta 2024, Politikus PDIP Effendi Simbolon Dukung All Out Ridwan Kamil
"Presiden (Biden) telah menyatakan secara terbuka pertentangannya terhadap Presiden Putin yang menghadiri G20. Kami menyambut baik kehadiran Ukraina atau undangan untuk menghadiri G20," kata dia dikutip dari rilis wawancara yang dirilis di situs web The White Hose, Sabtu (30/4).
Rusia menginvasi Ukraina sejak akhir Februari 2022 lalu. Invasi itu diduga berkaitan dengan rencana Ukraina bergabung dengan NATO.
Invasi itu membuate sejumlah negara memberi sanksi ekonomi kepada Rusia. Amerika Serikat dan Uni Eropa juga mendesak Indonesia menggunakan posisi di G20 untuk memberi sanksi ke Rusia. [rsy]
Baca Juga:
Jokowi Hadiri Kampanye RK-Suswono di Jakarta: Saya Ridwan Kamil!
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.