WahanaNews.co | Pernahkah kamu mendengar istilah MCB atau dalam bahasa Inggris disebut Miniature Circuit Breaker?
Istilah tersebut merupakan salah satu komponen yang sangat penting dalam dunia kelistrikan.
Baca Juga:
Demi Keselamatan Masyarakat, PLN Beri Tips Kelistrikan yang Aman
Tapi sebenarnya apa sih MCB itu? dan apa fungsinya? berikut penjelasan tentang pengertian MCB, fungsi hingga cara mengatasinya ketika terjadi kerusakan dikutip dari laman resmi Wilson Cables.
MCB merupakan alat pengaman pengganti sekring yang dilengkapi dengan sistem kendali yang lebih baik. MCB berfungsi sebagai pemutus arus otomatis yang memutus aliran listrik bila terjadi korsleting atau kelebihan arus pada rangkaian rumah kamu.
Berbagai MCB saat ini tersedia di pasaran yang dapat digunakan di semua bidang aplikasi termasuk domestik, komersial, dan industri sebagai sarana perlindungan yang handal dalam sistem kelistrikan.
Alat ini berfungsi sebagai pemutus arus otomatis yang dapat memutus aliran listrik dari rangkaian rumah kamu jika terjadi masalah untuk melindungi dan mencegah kerusakan pada seluruh komponen kelistrikan.
Baca Juga:
Antisipasi Tunggakan Listrik, PLN Suluttenggo Beri Imbauan untuk Pelanggan
Fungsi utama MCB adalah untuk melindungi sistem kelistrikan dari gangguan akibat hubungan pendek atau lonjakan tegangan.
Biasanya, MCB yang berbeda mendeteksi perlindungan ini menggunakan proses terpisah.
Ketika terjadi korsleting listrik, MCB memberikan perlindungan melalui trip coil melalui aksi elektromagnetiknya. Sedangkan jika terjadi lonjakan arus yang menyebabkan kelebihan beban, MCB memberikan perlindungan yang diberikan oleh strip bimetalik dengan manajemen termal.
Penyebab MCB Listrik Sering Turun