WAHANANEWS.CO, JAKARTA - Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi memberikan penjelasan terkait beredarnya video mobil Maung yang biasa digunakan Presiden Prabowo Subianto mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Shell.
Hasan mengungkapkan, video tersebut terjadi sekitar empat bulan lalu sebelum mobil Maung digunakan Prabowo saat menjabat sebagai presiden.
Baca Juga:
Viral! Video AI Trump Cium Kaki Elon Musk Hebohkan Kementerian AS
Sebab, kata Hasan, dalam video tersebut belum terpasang pelat Indonesia 1 atau RI 1 di mobil itu.
"Itu sekitar 4 bulan yang lalu. Itu sebelum jadi mobil presiden. Belum ada plat Indonesia 1 atau RI 1," ujarnya, dikutip dari merdeka.com, Sabtu (1/3/2025).
Tak hanya itu, Hasan juga menilai jika mengisi BBM kendaraan bisa di mana saja tanpa ada tendensi apa pun.
Baca Juga:
Dituduh Selingkuh dengan Politisi Golkar, Wakapolres Taliabu Dikecam Putrinya Sendiri
"Dan mengisi BBM bisa di mana saja tanpa tendensi apa pun," imbuh Hasan.
Sementara itu, mobil Maung MV3 Garuda Limousine buatan PT Pindad tersebut viral di media sosial tengah melakukan pengisian bahan bakar di SPBU Shell.
Video itu lalu viral dari salah satu akun media sosial. Dalam video tampak mobil Maung MV3 Garuda sedang mengisi BBM di salah satu SPBU Shell, dan mobil berwarna putih itu belum dilengkapi pelat nomor merah RI 1.