Tim itu berjumlah 21 orang, terdiri dari satu dokter spesialis forensik, dua ahli odontologi forensik, empat dokter umum, delapan perawat, serta enam non-paramedis.
Kecelakaan di KM 58 melibatkan satu bus dan dua minibus, yakni Daihatsu Granmax dan Toyota Terios. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 08.15 WIB. Awalnya mobil Granmax yang tengah mengalami masalah hendak menepi di bahu jalan.
Baca Juga:
Polri Ungkap Tak Ada Indikasi, Sopir Mengerem Mobil saat Kecelakaan di Tol KM 58
Kecelakaan terjadi usai bus dari arah Cikampek tidak bisa menghindar hingga menabrak kendaraan Granmax. Satu kendaraaan Terios kemudian turut menabrak bus dan Granmax yang berada di depannya.
Tabrakan itu membuat kendaraan Granmax terbakar di lokasi.
[Redaktur: Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.