WahanaNews.co | Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Mar Gugun Saeful Rachman mengumumkan jika Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) akan kembali membuka kesempatan kepada putra putri terbaik warga negara Indonesia untuk mengikuti seleksi pengadaan Calon Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Mabes TNI.
Adapun lulusan yang diterima diantaranya lulusan Sarjana (S-1), Sarjana Muda (D-III) dan D-IV, Tahun Anggaran 2022.
Baca Juga:
Siap Berkarir di BUMN Pariwisata? Dapatkan Gaji Rp 15 Juta dan Berbagai Benefit Menarik!
Gugun juga mengatakan, penerimaan PPPK Mabes TNI tahun 2022 adalah yang pertama dilaksanakan oleh Mabes TNI untuk mengisi kebutuhan tenaga PNS TNI dari berbagai kualifikasi pendidikan.
“Pendaftaran dibuka mulai tanggal 3 s.d. 18 November 2022. melalui laman sscasn.bkn.go.id. adapun kelulusan seleksi administrasi akan diumumkan oleh Tim Panitia Seleksi Instansi pada laman Kemhan.go.id/Ropeg,”ujarnya, Senin (14/11/2022).
Sementara bagi pelamar yang telah dinyatakan lulus administrasi wajib mencetak kartu peserta ujian dari laman sscasn.bkn.go.id.
Baca Juga:
Adaro Energy Buka Lowongan Kerja, Kesempatan hingga 30 Juni 2024
Lebih lanjut dia menyampaikan, untuk pengaduan, pelayanan dan penjelasan informasi terkait pelaksanaan pengadaan PPPK Mabes TNI TA 2022 dapat menghubungi nomor telepon dan melihat di website Kemkes.
“Layanan informasi panitia seleksi pengadaan calon PPPK Mabes TNI di nomor telepon (021) 84595262 atau (021) 3828553,” pungkasnya. [sdy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.