WAHANANEWS.CO, Jakarta - Hari ini, Selasa (1/10/2024) merupakan momen bersejarah bagi Indonesia, karena Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2024-2029 akan dilantik secara resmi.
Pelantikan ini merupakan titik awal dari peran penting para wakil rakyat dalam menjalankan fungsi legislatif.
Baca Juga:
Menteri Hukum Supratman Andi Agtas Tegaskan Ibu Kota Negara Masih Jakarta
Sebanyak 580 anggota DPR yang baru akan memulai tugas mereka, membawa harapan untuk memperkuat demokrasi dan memperjuangkan aspirasi rakyat selama lima tahun ke depan.
"Tanggal 1 Oktober pagi insya Allah akan dilantik anggota DPR baru periode tahun 2024-2029 dan insya Allah beserta pimpinannya juga akan melaksanakan tugas konstitusionalnya lima tahun ke depan," ujar Ketua DPR RI periode 2019-2024, Puan Maharani, di Gedung MPR/DPR, Senin (30/9/2024).
Pelantikan para anggota dewan ini akan dilakukan melalui rapat paripurna perdana yang dipimpin oleh ketua DPR RI sementara, yang diambil dari perwakilan anggota paling muda dan paling tua.
Baca Juga:
Cerita di Depan DPR Tangis Ibu Korban Bully PPDS Undip Pecah
Berdasarkan susunan acara yang dibagikan oleh Sekretaris Jenderal DPR RI, Indra Iskandar, agenda rapat paripurna perdana DPR periode 2024-2029 dijadwalkan dimulai sekitar pukul 09.20 WIB.
Acara dimulai dengan pengumuman anggota tertua dan termuda di DPR, DPD, dan MPR. Setelah itu, secara bergantian, para anggota DPR, DPD, dan MPR akan mengucapkan sumpah atau janji untuk menjalankan tugas mereka.
Sebanyak 580 anggota DPR RI periode 2024-2029 dilantik hari ini, melalui rapat paripurna yang dipimpin oleh ketua sementara dari perwakilan anggota termuda dan tertua. Berdasarkan data dari Kesekjenan DPR RI, anggota DPR termuda adalah Annisa M.A Mahesa, putri almarhum politikus Desmond J. Mahesa, yang baru berusia 23 tahun.
Di sisi lain, anggota DPR tertua adalah Zulfikar Achmad, politikus Partai Demokrat yang berusia 78 tahun saat dilantik menjadi wakil rakyat dari dapil Jambi dengan perolehan suara 50.927 pada Pemilu 2024.
Melansir Kompas.com, berikut adalah daftar lengkap tiga anggota DPR periode 2024-2029 yang termuda yang diterima Kompas.com:
• Annisa M.A. Mahesa, Partai Gerindra, Dapil Banten II, Usia 23 Tahun 2 Bulan 15 Hari
• Muhammad Rohid, Partai Gerindra, Dapil Riau II, Usia 24 Tahun 10 Bulan 14 Hari
• Cindy Monica Salsabila Setiawan, S.M., Partai NasDem, Dapil Sumatera Barat II, Usia 24 Tahun 10 Bulan 14 Hari.
Sedangkan 3 anggota DPR periode 2024-2029 yang tertua adalah:
• H. Zulfikar Achmad, Partai Demokrat Dapil Jambi, Usia 78 Tahun 4 Bulan 15 Hari
• Drs. H. Guntur Sasono, M.Si., Partai Demokrat Dapil Jawa Timur VIII, Usia 78 Tahun 2 Bulan 30 Hari; dan
• Drs. H. Kahar Muzakir, Partai Golkar, Dapil Sumatera Selatan I, Usia 77 Tahun 9 Bulan 21 Hari.
Sementara itu, berikut anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) periode 2024-2029 yang termuda:
• Larasati Moriska, Dapil Kalimantan Utara, Usia 22 Tahun 8 Bulan 0 hari
• Cerint Iralloza Tasya, S.Ked., Dapil Sumatera Barat, Usia 23 Tahun 11 Bulan 15 Hari; dan
• Ratu Tenny Leriva, S.Ked., Dapil Sumatera Selatan, Usia 24 Tahun 3 Bulan 21 Hari.
Kemudian, berikut anggota DPD periode 2024-2029 yang tertua:
• Drs. Ismeth Abdullah, Dapil Kepulauan Riau, Usia 78 Tahun 0 Bulan 2 Hari
• Habib Hamid Abdullah, S.H., M.H., Dapil Kalimantan Selatan, Usia 76 Tahun 1 Bulan 28 Hari; dan
• H. Almalik Pababari, Dapil Sulawesi Barat, Usia 75 Tahun 9 Bulan 17 Hari.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]