WahanaNews.co | Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Metro Jaya enggan berkomentar banyak terkait penetapan Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai tersangka kasus penembakan Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.
“Jangan ke saya, tanya ke Mabes, ya. Nanti tanya ke Mabes ya, itu tanggapannya,” kata Fadil di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (10/8/2022).
Baca Juga:
Kasus Sekeluarga Keracunan di Bekasi, Polisi Tetapkan 3 Pelaku
Beberapa waktu lalu, rekaman video kedekatan Fadil Imran dan Ferdy Sambo sempat beredar. Dalam video tersebut, Fadil dan Ferdy tampak berpelukan.
Ferdy Sambo bahkan seperti menangis di pelukan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran. Momen haru ini terekam dalam video berdurasi 26 detik, dan sempat viral di media sosial.
Dalam video tersebut, tampak Kapolda Metro Jaya bersalaman dan langsung memeluk Irjen Ferdy Sambo serta mengusap kepala dan punggungnya.
Baca Juga:
Polda Metro Jaya Rotasi Besar-besaran, Tiga Jabatan Kosong Karena Terseret Kasus Ferdy Sambo Akhirnya Terisi
Bahkan, Kapolda juga mencium kening Kadiv Propram Polri itu.
Tampak pula, Irjen Ferdy Sambo meneteskan air mata saat dipeluk oleh Irjen Fadil Imran.
Momen pertemuan dua jenderal bintang dua itu berlangsung di salah satu ruangan kantor Irjen Ferdy Sambo, pada Rabu (13/7/2022) lalu.
Kapolda Metro Jaya disebutkan berkunjung ke kantor Irjen Ferdy Sambo.
Peristiwa itu terjadi beberapa hari setelah insiden penembakan Brigadir J di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo pada Jumat (8/7/2022) lalu.
Dalam insiden itu, Brigpol Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J tewas ditembak oleh rekannya Bharada E. [qnt]